Sumpah Pemuda Dari Ku Untuk Perubahan Iklim Yang Lebih Baik Tahun Ini.

Pagi semua orang yang aku sayangi. Kalian baik-baik aja kan hari ini? Semakin banyaknya mobilitas ditengah pandemi kita semua harus lebih berhati-hati karena vaksin hanya mengurangi terjadinya keparahan saat terkena Covid-19 jadi tetap harus jaga protokol kesehatan. Masih ada virus Covid-19 disekitar kita.

Sebentar lagi sudah mendekati hari yang paling bersejarah untuk seluruh Pemuda Pemudi Indonesia yaitu “Hari Sumpah Pemuda” yang jatuh pada tanggal 28 Oktober setiap tahunnya.

Sumpah Pemuda

“Kami Putra Putri Indonesia Mengaku Bertumpah Darah Satu, Tanah Air Indonesia.”

“Kami Putra Putri Indonesia Mengaku Berbangsa Satu, Bangsa Indonesia.”

“Kami Putra Putri Indonesia Menjunjung Bahasa Persatuan, Bahasa Indonesia.”

Isi teks ini berusia lebih dari umur negara kita sendiri tahun ini merupakan tahun ke-94 dari usia Teks Sumpah Pemuda. Sumpah Pemuda digaungkan kala itu untuk memupuk persatuan ditengah penjajahan yang masih ada dibumi pertiwi dan guna memperkuat semangat pemuda guna bersama menuju kemerdekaan.

Kemerdekaan Indonesia saat ini telah tercapai melalui semangat sumpah pemuda saat itu. Sekarang kita pun harus mengusahakan kemerdekaan lain untuk negeri ini dan dunia, yaitu Kemerdekaan dari Perubahan Iklim.

Perubahan iklim mulai terjadi lebih cepat, namun perubahan iklim sedikit melambat sekitar 2 tahun terakhir karena pandemi yang mengurangi mobilitas manusia membuat bumi kita istirahat sebentar. Sekarang banyak mobilitas manusia mulai berangsur sepetti sebelumnya maka bumi akan mulai kerja kerasnya lagi. Demi mengurangi dampak perubahan iklim. Ayo, bersama Pemuda Indonesia kita bersumpah menjaga bumi bersama. #MudaMudiBumi

Sumpah Pemuda Dari Ku Untuk Perubahan Iklim Yang Lebih Baik Tahun Ini. #UntukmuBumiku

1. Saya akan merawat pohon yang saya tanam dengan baik.

2. Saya akan melakukan penghijauan di sekitar lingkungan rumah.

3. Saya akan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai.

4. Saya akan mulai memilah sampah dan mulai recyle sendiri.

5. Saya akan lebih banyak jalan kaki ketempat yang gak terlaluh jauh dan saat traveling.

6. Saya akan mengurangi sampah makanan dan mengolahnya menjadi kompos.

7. Saya akan menghemat pengunaan listrik dan air sehari-hari.

8. Saya akan selalu membawa tempat makan sendiri kalau take away.

9. Saya akan mengurangi penggunaan kendaraan bermotor untuk berpergian.

10. Saya akan traveling ke tempat konservasi untuk belajar.

11. Saya akan mulai ikut organisasi pencinta alam dan lingkungan lagi.

12. Saya akan ikut organisasi tentang sampah.

13. Saya akan lebih banyak menulis tentang isu lingkungan.

14. Saya akan mempengaruhi teman saya untuk lebih mencintai lingkungan.

15. Saya akan mengajak teman saya untuk mengikuti organisasi pencinta lingkungan.

Ke-15 sumpah ku ini akan ku jalan kan satu per satu tahun ini, meskipun terkesan sederhana tapi aku harap kalian juga bisa mengikutinya. Karena satu itu kecil tapi kalau kita bersama melakukannya pasti akan ada dampak yang nyata untuk perubahan iklim dan untuk Bumi kita. Jaga Bumi, Jaga Kita. #TimeforActionIndonesia

Sekian tulisan ku hari, ini jangan lupa untuk Share, Like, Comment, dan Do Follow. Terimakasih telah membaca sampai selesai dan sampai jumpa ditulisan ku berikutnya.

SADARI Ancaman Kanker Payudara Sejak Dini.

Selamat hari Jum’at semua pembaca setia. Bulan Oktober ini banyak sekali hari yang diperingati mulai dari Hari Batik, Hari Kesehatan mental Internasional, sampai Hari Kanker Payudara Sedunia. Banyaknya hari spesial di bulan Oktober ini semoga membuat kita lebih mensyukuri setiap hari yang ada.

Peringatan hari yang paling menyita perhatian ku adalah Hari Kanker Payudara Sedunia. Mungkin karena mamah ku merupakan penyintas ketika aku masih TK, dia mendapatkan benjolan kecil ada di payudaranya setelah dilihat dan diendoskopi ternyata kanker payudaranya jinak jadi hanya di ambil benjolannya saja tanpa pengangkatan payudara. Itu membuat kami sekeluarga konsern tentang kanker payudara terutama aku dan adik ku yang perempuan.

Indonesia menjadi negara ke-8 dengan penderita kanker terbanyak dunia. Kasus kanker payudara masih menjadi kasus dengan pertumbuhan kasus tertinggi hingga 69 ribu kasus pada tahun 2020 dan menempati posisi nomor satu dengan jumlah kematian tertinggi di Indonesia. Kanker juga menjadi salah satu penyebab kematian dimasa projektif.

Lalu apakah penyebab terbesar dari terjangkit Kanker Payudara;

1.) Umur.

Kelompok usia diatas lebih dari 50 tahun lebih mudah terkena banyak penyakit degeneratif termasuk Kanker Payudara di karenakan gaya hidup dimasa muda yang kurang sehat.

2.) Keturunan.

Keturunan pengidap penyakit degeneratif seperti Kanker Payudara kemungkinan besar dapat menurunkan penyakit tersebut kepada anak-anaknya. Jadi selalu ajarkan anak deteksi dini kanker payudara.

3.) Gaya Hidup.

Gaya hidup yang tidak sehat menjadi penyebab penyakit kanker payudara seperti merokok, minum-minuman keras, kurang istirahat, terpapar polusi, konsumsi makanan tidak sehat, terpapar bahan kimia berbahaya, dan lainnya. Dimasa tua biasanya baru akan terlihat.

Gejala awal kanker payudara yang harus kita waspadai adalah benjolan tanpa rasa sakit diarea payudara, gatal-gatal disekitar puting, pendarahan atau lendir disekitar puting yang tidak wajar, kulit diatas payudara membengkok dan menebal, juga puting masuk atau tertarik kembali. Jika terjadi gejala tersebut lebih baik konsultasikan ke dokter.

Skrining kanker payudara sedari dini hingga nanti.

a.) Usia dibawah 30 tahun

Aku mulai mengecek payudara semenjak umur 12 tahun dari pas menstruasi. Pengecekan ini biasa dilakukan sebelum masa menstruasi dan sebelum masa menstruasi dengan mengusap daerah payudara memutar searah jarum jam. Tujuannya adalah mengecek apakah ada benjolan disekitar payudara. Sampai sekarang aku masih melakukannya.

b.) Usia 30 sampai 39 tahun.

Untuk usia 30-an tahun pemeriksaan payudara bisa dilakukan setiap bulannya ke dokter khususnya untuk penyintas ataupun yang memiliki keturunan penyintas.

c.) Usia 40 sampai 49 tahun.

Khusus usia 40 tahunan bisa melakukan pemeriksaan bulanan ke dokter dan skrining mamografi 1 kali dalam 1-2 tahun.

d.) Usia lebih dari 50 tahun.

Untuk orangtua usia 50-an seperti mamah ku yang penyintas skrining mamografi 1 kali dalam 1 tahun disarankan dan melakukan pemeriksaan ke dokter setiap bulannya.

Kanker payudara menggerogoti tubuh kita tanpa terasa kemudian biasanya mulai terasa dari invasif kecil yaitu benjolan kurang dari 2 cm menjalar ke kelenjar getah beling dengan tingkat kesembuhan 90%, lalu invasif besar yaitu benjolan invasi kulit sebesar 5 cm menyebar ke beberapa kelenjar getah bening dengan tingkat kesembuhan 40%, yang terakhir penyebaran metastatik dengan tingkat kesembuhan 20%. Semua fase invasif kanker payudara ini memiliki kelangsungan hidup rata-rata 5 tahun.

Pengobatan kanker payudara biasanya dilakukan dengan 2 tahap melalui jalur operasi kemusian terapi sistemik.

A. Operasi.

Operasi dilakukan guna mengangkat sel-sel kanker yang menyebar di payudara. Operasi pengangkatan dilakukan dalam jumlah kecil disebut Operasi Lumpectomy kemudian Operasi Quandrantectomy mengangkat seperempat payudara dikeluarkan, operasi pengangkatan seluruh payudara disebut Operasi Mastektomi. Setelah operasi biasanya dianjurkan melakukan radioterapi kanker payudara untuk membunuh sel-sel kanker tersisa dan untuk merawat guna memperkecil kemungkinan kekambuhan kanker. Radioterapi kanker payudara tidak diperlukan jika Operasi Mastektomi.

B.) Terapi Sistemik.

Terapi sistemik dilakukan untuk sebagian orang yang tidak memilih untuk dioperasi payudara pilihannya yaitu Kemoterapi, Terapi Hormonal menggunakan hormon untuk menghambat pertumbuhan sel kanker juga mematikannya. Terapi obat Trastuzumab (Herceptin®) guna membentuk antibodi melawan sel kanker biasanya obat ini diberikan bersamaan dengan Kemoterapi.

Kanker payudara memang harus di waspadai sejak dini oleh semua orang. F.Y.I bahwa bukan hanya wanita saja yang dapat terkena kanker payudara tapi pria pun dapat terkena kanker payudara dikarenakan kelenjar getah bening juga terdapat pada payudara pria. Biasanya timbul kanker payudara pada pria dikarenakan mengkonsumsi obat hormonal dan doping obat pembesar otot.

Semoga informasi ku kali ini membantu untuk kalian semua, terimakasih telah membaca sampai usai dan sampai jumpa ditulisan ku berikutnya. Jangan lupa harus banget Do Follow, Share, Like, dan Leave Comment. BYE!💜